Cara Sukses Bisnis Jual Beli Pulsa

 
sukses bisnis agen pulsa
 
Sukses dalam bisnis jual beli pulsa bukanlah hal yang menjadi sulit, bahkan kesuksesan ini pun bisa kamu rasakan saat serius dalam jualan pulsa. Sering kita temukan usaha konter pulsa bisa menghasilkan uang yang jauh lebih banyak dari dari gaji seorang manager bank.
 
Lalu apa bagaimana cara sukses dalam bisnis jual beli pulsa?  Tak ada cara rahasia, tetapi yang menentukan berhasil atau tidaknya usaha kegigihan kamu dalam kejelian dalam melihat peluang, membangun partner dan memasarkan dengan cara creatif.
 
Berdasarkan polling dari para customer, ada beberapa faktor yang mendorong mereka cukup suskses dalam usaha ini. Apa saja itu? Yuk simak penjelasannya berikut ini.
 
Pertama. Memilih Server Pulsa Terpercaya
 
Diluar sana terdapat banyak sekali server pulsa yang menyediakan berbagai macam pulsa all operator, token PLN prabayar hingga voucher game online. Nah, yang menjadi tugas penting kamu sekarang adalam mencari server pulsa terpercaya yang mampu memberikan pelayanan maksimal serta memiliki harga kompetitif.
 
Server pulsa yang bagus akan mendukung jalannnya transaksi jual beli sehingga meminimalkan resiko komplain dari pelanggan atas keterlambatan pulsa yang dibeli. Hal ini sangat penting untuk mendapatkan hati para pelanggan agar menjadi loyal customer dan tak pergi ke tempat lain.
 
Tak jarang dengan berinvestasi di agen pulsa yang terpercaya akan membangun kepercayaan pelanggan yang pada akhirnya akan menjadi loyalist yang membantu mempromosikan jasa kita pada orang lain.
 
Yuk mulai sekarang, pastikan memilih server pulsa terbaik untuk kepentingan bisnis kamu.
 
Kedua. Bangun TRUST dibenak pelanggan
 
Sebelum mendapatkan banyak keuntungan dari bisnis, sangat penting untuk membangun "trust" atau kepercayaan diantara para pelanggan. Tanpa kepercayaan, tidak ada transaksi terjadi apalagi keuntungan diraih.
 
Berikan komitmen dan jangan pernah membohongi pelanggan. Sekali mereka merasa dibohongi, kepercayaan akan hilang dan tidak akan pernah kembali menggunakan jasa kamu.
 
Ketiga. Lakukan promosi
 
Ibarat sebuat mesin maka promosi adalah oli yang akan memperlancar proses penjualan. Semakin baik dan efektif sebuah promosi, transaksi penjualan pun akan semakin meningkat.
 
Siapkan media promosi yang tepat untuk bisnis kamu. Tak perlu dengan modal yang besar, namun sesuaikan dengan tujuan dan target market yang akan kita sasar. Satu tips yang bisa kamu lakukan adalah berpromosi melalui media social.
 
Media sosial adalah sarana gratis tapi sangat powerful untuk membangun merk sekaligus mendorong proses penjualan. Ingat! Customer sekarang sudah semakin banyak menggunakan media ini sebagai referensi untuk membeli sesuatu. Pun komentar dari teman yang ada dalam network mereka memilik peran penting dalam menyarankan pembelian.
 
Pasti kamu punya facebook, twitter atau mungkin instagram kan ? Gunakan akun Anda.
 
Buatlah postingan menarik dan sisipi bisnis jual beli pulsa kamu. Akan jauh lebih baik jika kamu bisa bergabung di grup atau komunitas online yang mana bisa memperluas pasar kamu. Efek viral dari jejaring social efektif dalam mendongkrak penjualan.
 
Tapi ingat dalam mengunaka media sosial, JANGAN MENJADI SPAMMER.…manfaatkanlah, jangan lebay dan terlalu hard selling! 
 
Keempat. Pahami apa yang kompetitor lakukan dengan Survei 
 
Banyak sekali para penjual pulsa diluar sana, jadi sangat penting untuk kamu bisa kompetitif dalam bisnis ini. Untuk itu survey market sangat penting kamu lakukan untuk mengetahui apa yang dilakukan kompetitor untuk menarik pelanggan.
 
Bisa jadi, counter sebelah memberikan pulsa all operator termurah, diskon atau bonus lain. Jika sudah seperti ini kondisinya, kamu juga harus mengambil tindakan dan memberikan benefit yang lebih menarik agar para pelanggan kita tidak lari ketempat lain.
 
Tanpa survey market, bisa jadi harga yang kamu jual pun bisa lebih mahal dari tempat lain. Jika hal in terjadi, artinya bisnis kamu bakal tergilas sedikit demi sedikit karena tidak memilik nilai kompetitif dibandingkan penjual lain.
 
Kelima. Berikan service excellent pada para pelanggan 
 
Selain harga yang kompetitif, pelayanan adalah hal penting yang bisa membuat bisnis jualan pulsa kamu semakin laris. Ada beberapa pelanggan yang tidak sensitif harga, tetapi lebih memilih pada pelayanan yagn terbaik.
 
Menjalin kedekatan dengan pelanggan dan memberikan services yang terbaik bisa menjadi modal besar dalam menjaga bisnis pulsa kamu tetap langgeng.
 
Bisa jadi harga yang kamu tawarkan sedikit lebih mahal dari penjual lain, tetapi dengna pelayanan yang jauh lebih baik bukan tidak mungkin kamu masih bisa memenangkan persaingan.
 
Berikan pelayanan terbaik agar setiap pelanggan bisa menjadi loyal pada kita.

Diposting pada tanggal 2016-11-13 08:33:22. Dilihat sebanyak 3227 kali.



Baca Tips Agen Pulsa Murah Lainnya:

3 Langkah Memulai Bisnis Pulsa

1. Daftar Agen Pulsa

Pendaftaran agen pulsa murah portal pulsa gratis, mudah, & langsung aktif bisa deposit & transaksi pulsa & PPOB

Daftar Agen Portal Pulsa

2. Deposit Saldo

Deposit saldo 24 jam online, Saldo Otomasis masuk, Bank transfer lengkap, Minimal deposit hanya 10rb

Deposit Saldo Agen Pulsa

3. Transaksi Pulsa

Setelah saldo terisi, langsung bisa transaksi pulsa via jalur pulsa terlengkap, bisa pengisian tanpa kode produk.

Transaksi Pulsa & PPOB