Tips Menghemat Kuota Paket Data Internet
Internet jelas telah menjadi peran yang penting dalam kehidupan kita setiap harinya. Sebab semua hal kini begitu terkoneksi dan membutuhkan hal internet, seiring meningkatnya kecanggihan teknologi. Dimana kita kerap berurusan dengan masalah baru yaitu: penggunaan kuota atau paket data di smartphone yang menjadi lebih boros. Kamu pasti pernah berada dalam situasi di mana kamu baru saja mengisi kuota atau paket data lalu beberapa waktu kemudian muncul pemberitahuan bahwa kuota internet sudah habis. Dalam penggunaan paket data internet pada umumnya menganut sistem prabayar dan memiliki jumlah kuota yang terbatas.
Sebagian dari Kamu mungkin pernah mengalami hal tersebut bukan?. Keinginan untuk mengakses internet menjadi terganggu karena masa aktif atau kuota paket data internet telah habis. Agar penggunaan paket data internet bisa menjadi lebih hemat, maka ada beberapa cara yang bisa dilakukan.
1. Gunakan Browser Ramah Kuota
Salah satunya adalah dengan menggunakan browser yang ramah kuota. Meski memiliki fungsi yang sama, penggunaan data internet pada browser tidaklah selalu sama. Bisa jadi, aplikasi browser yang kamu gunakan saat ini memiliki kinerja yang kurang efisien sehingga menyerap kuota internet yang terlalu banyak.
Agar hal ini bisa Anda atasi, segeralah untuk memeriksa penggunaan internet pada browser pada smartphone. Jika penggunaan internetnya cukup besar, kamu bisa mulai beralih menggunakan browser seperti, Opera Lite ataupun Firefox Lite. Dengan begitu, penggunaan kuota internet akan menjadi lebih hemat.
2. Batasi Background Data yang Berjalan
Ada banyak aplikasi yang berjalan sebagai background di Android. Misalnya WhatsApp, Instagram, Facebook, atau bahkan game yang tidak dimatikan secara sempurna. Maka jangan heran jika mereka menyedot sebagian paket data yang kamu miliki.
Untungnya, ada cara untuk meminimalisasi background data tersebut. Lalu bagaimana caranya? Buka Settings > Data usage. Kemudian sederet aplikasi pun akan muncul berdasarkan seberapa banyak data yang ia pakai. Klik aplikasi yang ingin kamu batasi, kemudian klik Restrict app background data.
Perlu diketahui bahwa cara ini akan membatasi gerak aplikasi. Misalnya, ketika kamu mengaplikasikannya ke Facebook, kamu tidak akan mendapatkan notifikasi sebanyak sebelumnya.
3. Gunakan Fasilitas Wi-fi Sesering Mungkin
Bagi kamu yang memiliki akses Wi-Fi ataupun Hotspot, ada baiknya untuk menggunakan fasilitas tersebut saat harus mengupdate aplikasi yang terpasang di HP kamu. Dengan begitu, paket data internet kamu hanya digunakan untuk keperluan yang lebih penting saja.
4. Gunakan Aplikasi yang Lebih Ringan
Kita yang lebih sering menggunakan media sosial, maka contoh aplikasi Facebook Lite yang ditujukan bagi para penguna Facebook. Facebook Lite yang lebih 'ringan' dibanding aplikasi Facebook lainnya mampu mengurangi penggunaan kuota dan juga menghemat baterai. TweetCaster juga hadir selayaknya Facebook Lite untuk mereka yang ingin tetap memakai Twitter namun tetap hemat kuota. Untuk kamu yang pengin tetap mudah dalam menggunakan aplikasi dalam jualan pulsa dan paket data, maka portalpulsa adalah juga contoh aplikasi yang ringan dan tentunya sangat menguntungkan karena hanya memakai data yang sangat sedikit saat transaksi.
5. Atur Limit Penggunaan Data di Smartphone
Smartphone kita mampu mengetahui berapa besar kuota atau paket data internet yang kita gunakan setiap harinya. Untuk menghemat kuotamu, kamu bisa masuk ke menu Settings dan mengatur jumlah limit penggunaan data di smartphone. Nyalakan fitur peringatan data, jadi kamu bisa mendapat notification bila kuota yang kamu gunakan di smartphone sudah mendekati limit yang ditentukan.
Diposting pada tanggal 2021-03-01 15:12:23. Dilihat sebanyak 1470 kali.